08 March 2013

Ternyata Angry Birds Hanya Dibuat Oleh 4 Orang Saja


Untuk yang senang dengan game burung-burung yang marah ini apa semua sudah tahu kalau game ini ternyata pada awalnya hanya dibuat oleh 4 orang saja? Tentu tidak banyak yang mengira kalau game ini akan menjadi sebesar ini, seperti sekarang ini. Ini merupakan salah satu fakta unik tentang game Angry Birds. Masih banyak fakta unik lainnya tentang game ini yang perlu kamu ketahui jika kamu memang merasa kalau kamu adalah penggemar berat dari game tersebut.

Fakta-fakta tersebut kami dapatkan dari Gamesaku yang telah kami kemas secara rapi. Berikut adalah rangkuman dari fakta-fakta menarik tentang Angry Birds yang kami dapatkan :
  • Angry Birds adalah permainan ke-52 yang dikeluarkan Rovio. Permainan-permainan yang dikeluarkan oleh developer ini sebelumnya ternyata tidak begitu meledak seperti Angry Birds.
  • Di tahun 2011 laba dari penjualan game ini mencapai 764 kali lipat jika dibandingkan dengan modal yang mereka keluarkan. Angry Birds dibuat dengan biaya kurang dari 70.000 euro atau sekitar 850 juta Rupiah. Keuntungan bersih mereka pada tahun 2011 mencapai 650 Milyar.
  • Angry Birds telah di-download sebanyak 1 milyar kali, yang sama artinya 1/7 manusia bumi telah dibuat tertarik dengan permainan ini.
  • Penjualan Angry Birds di tahun 2011 setara dengan 0.05% dari pendapatan Negara Finland. Untuk satu judul game kecil berukuran kurang dari 50MB ini adalah hal yang sangat luar biasa.
  • Angry Birds bukan saja terkenal di game, tapi juga didunia nyata lewat berbagai franchise dan barang-barang mulai dari shower cap, kartu kredit bahkan sampai pesawat dengan skin Angry Birds.
  • Dari survey yang dilakukan oleh AYTM, 12% dari pemain Angry Birds ingin berhenti karena takut ketagihan, tapi sayangnya ketagihan angry birds tidak ada obatnya.
  • Karakter babi yang ada pada Angry Birds diambil dari sebuah virus yang menyebar (flu babi) yang menyebar di tahun 2009.
  • Angry Birds Star Wars adalah game mobile dengan penjualan tercepat di dunia. Seberapa cepat? Well hanya butuh 2.5 jam saja untuk mencapai top 1 di Apple App Store.
  • Tercatat sekitar 200 juta menit telah dihabiskan oleh penggemar yang ada di seluruh dunia untuk memainkan game Angry Birds ini.
Cukup menarik bukan? Banyak hal yang ternyata tersimpan dibalik sebuah game besar bertemakan burung-burung marah ini. Pasti banyak tak tak mengira kalau game ini ternyata pertama kalinya hanya dibuat oleh 4 orang saja. (dm)


COMMENTS